#REFORMASIBIROKRASI

Goat Gleam Balm: Inovasi Mahasiswa UNY Produksi Lip Balm Anti-Inflamasi dari Kambing Peranakan Etawa

Tim Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) Universitas Negeri Yogyakarta berhasil membuat inovasi dengan produknya yaitu Goat Gleam Balm: Inovasi Mahasiswa UNY Produksi Lip Balm Anti-Inflamasi dari Kambing Peranakan Etawa. Para mahasiswa tersebut yaitu Zulinda Ayu Andira P Kim, Kayla Sabhina (P Bio), Yeva Triwidiasih (Kim), Ramadhan Nurul Fauzi (P Akuntansi), Fahri Hasanuddin Amhar (Sastra Indonesia) dengan dosen pembimbing Dr. Ismail Fikri N, M.Pd. dari Pendidikan IPA FMIPA UNY.

Kerjasama dan Studi Banding Penjaminan Mutu UNJ dan FMIPA UNY

Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Jakarta (UNJ) melakukan kunjungan ke FMIPA Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) untuk melakukan penandatanganan kerjasama dan benchmaking penjaminan mutu. Kunjungan dilaksanakan Kamis, 28/7/2024 di Ruang Sidang 3 FMIPA UNY. Kegiatan ini dihadiri oleh jajaran Dekanat dan Tim Unit Penjaminan Mutu FMIPA UNY.

Tim PkM UNY Melaksanakan Benchmarking berupa Kunjungan dan Perencanaan Program Pengelolaan Sampah di Bank Sampah Berkah Alam

Tim Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) melaksanakan kegiatan kedua dari rangkaian kegiatan PkM Pengelolaan Sampah bersama warga Tamanmartani Kalasan, Minggu, 23/6/24. Sebelumnya pada 9/6/24 kegiatan pertama adalah Brainstorming tentang pengelolaan sampah, selanjutnya kegiatan kedua adalah Benchmarking: kunjungan dan perencanaan program lanjutan di Bank Sampah Berkah Alam, Kringan, Ponggok, Polanharjo, Kabupaten Sleman, Jawa Tengah.

Yudisium Mahasiswa S1 & S2 FMIPA UNY Periode Juni 2024

Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Yogyakarta (FMIPA UNY) melaksanakan Yudisium bagi Mahasiswa S1 & S2 FMIPA UNY Periode 31 Mei-28 Juni 2024. Yudisium dilaksanakan Rabu, 28/6/24 di Ruang Sidang 2 FMIPA UNY. Yudisium diikuti oleh 127 mahasiswa S1 dan S2 dari Program studi Fisika, Pendidikan Fisika, Kimia, Pendidikan Kimia, Matematika, Pendidikan Matematika, dan Pendidikan IPA FMIPA UNY.

Staff Pengajar Departemen Pendidikan Biologi FMIPA UNY mendapatkan OCELOTS Education Scholar 2024

Departemen Pendidikan Biologi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam UNY, pada tahun 2024 tergabung bersama Faculty Mentoring Network – Online Content for Experiential Learning of Tropical Systems (FMN - OCELOTS) dalam kajian ekologi tropis melalui seorang staff pengajarnya. Rio Christy Handziko, S.Pd.Si., M.Pd. mendapatkan kesempatan untuk mengikuti Program ESA-QUBES FMN - OCELOTS 2024 melalui platform daring.

Visiting Professor & Kuliah Umum Bersama Assoc. Prof. Niwat Srisawasdi, Ph.D dari Khon Kaen University Thailand

Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) melaksanakan kegiatan visiting Professor & kuliah umum bersama Assoc. Prof. Niwat Srisawasdi, Ph.D dari Khon Kaen University Thailand. Kegiatan dilaksanakan Rabu-Jumat, 19-21/6/24 di Ruang Sidang 2 FMIPA UNY. Kegiatan ini diikuti oleh beberapa dosen IPA, dan mahasiswa S1-S3 Departemen Pendidikan IPA FMIPA UNY seluruh angkatan. Kegiatan ini juga sekaligus menjadi media diskusi dan menambah pengetahuan mahasiswa Pendidikan IPA.

Penyembelihan Hewan Qurban dan Pembinan Rohani Dosen dan Tendik FMIPA UNY dalam Rangka Idul Adha 1445 H

Memperingati Idul Adha 1445 H, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas negeri Yogyakarta (UNY) melaksanakan penyembelihan hewan qurban. Kegiatan dilaksanakan hari Rabu, 19/6/24 di Halaman belakang kampus, Kegiatan ini dihadiri oleh Dekan, Wakil Dekan, Shohibul Qurban, beberapa Dosen & Tendik FMIPA UNY.

Visiting Professor dan Penandatanganan Kerjasama FMIPA UNY dengan NIE Nanyang Technological University, Singapore

Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) UNY melaksanakan kegiatan visiting Professor, dan penandatanganan kerjasama antara FMIPA UNY dan National Institute of Education (NIE), Nanyang Technological University, Singapore diwakili oleh Assoc. Prof. Dr. Daniel Tan. Kegiatan dilaksanakan Selasa, 11/6/24 di Ruang Sidang 3 FMIPA UNY. Kegiatan ini dihadiri oleh Dekan FMIPA, pengurus Departemen Pendidikan Kimia, dan mahasiswa dari Departemen Pendidikan Kimia FMIPA UNY.

Pages